POROS.ID - Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Banten versi La Ode Umar Bonte membagikan ratusan paket makanan bergizi untuk anak penderita stunting melalui para kader Posyandu di Kecamatan Malingping Kabupaten Lebak, Sabtu 28 Januari 2023
Kegiatan yang digelar pada momentum
Hari Gizi Nasional ke-63 ini mengusung tema "Cegah stunting & Obesitas, Menuju Generasi Emas"
Ketua DPD KNPI Banten, Dwi Nopriadi Atma Wijaya mengungkapkan, pihaknya merasa prihatin dengan tingginya angka stunting di Provinsi Banten saat ini. Bahkan menurutnya, angka stunting Banten berada di urutan ke 20 se-Indonesia
Atas dasar itu, kata Dwi Nopriadi, DPD KNPI Banten ingin memberikan kontribusi nyata dan terjun langsung ke lapangan. Harapannya, persoalan stunting di Banten akan segera terentaskan
"Roadshow penangangan stunting ini sengaja kita mulai dari wilayah Lebak Selatan. Dan akan dilanjut ke daerah daerah lainnya di Banten. Anggaran yang kita gunakan murni dari swadaya para pengurus KNPI," kata Dwi Nopriadi
Dwi Nopriadi juga berharap, pemerintah daerah baik Provinsi maupun kabupaten/kota dapat bergerak cepat menggulirkan program-program untuk pengentasan angka stunting di Banten
"Informasi yang kami dapat bahwa Pemprov Banten juga akan menggulirkan program penanganan stunting mulai tahun 2023 ini. Semoga program yang digulirkan berjalan maksimal," ujarnya
"Kami juga berharap semoga ini bisa menjadi perhatian serius bagi semua pihak, bukan hanya pemerintah, tetapi pihak swasta di Banten pun wajib turut serta melakukan penanganan stunting ini," imbuhnya
Ketua DPK KNPI Malingping, Febi Firmansyah menyampaikan apresiasi kepada DPD KNPI Banten yang telah menyalurkan bantuan untuk anak stunting di wilayahnya. Menurutnya, bantuan ini akan sangat bermanfaat dan juga tengah dibutuhkan
"Kami di DPK KNPI Malingping tentunya sangat termotivasi dengan adanya kegiatan penyaluran bantuan oleh DPD KNPI ini. Semoga ke depan kita juga bisa melakukan hal yang sama," ujarnya
Selain membagikan bantuan berupa ratusan paket makanan bergizi dan susu siap saji, DPD KNPI Banten pun membagikan santunan kepada puluhan anak yatim di wilayah tersebut***
Artikel Terkait
Ingin Banten Kuat? Ini Pesan Penting Ketua KNPI Banten untuk Para Remaja di Milad ke-94 Nasyiatul Aisyiyah
Apresiasi Tiga Bulan Kinerja Al Muktabar, KNPI Banten Dukung Pj Gubernur Segera Lakukan Reformasi Birokrasi
Ketua KNPI Banten Paparkan Tujuh Strategi Pemuda dalam Pemulihan Ekonomi, Salah Satunya Tolak dan Lawan KKN
KNPI Banten Dukung dan Apresiasi Langkah Tegas Polres Serang Kota Berantas Perjudian
Gelar Rakerda I, KNPI Banten Dwi Nopriadi Fokus pada Penguatan Ekonomi Pemuda